sepeda2ku.blogspot.com-Ada yang tau gak, kalu sepeda ternyata berasal dari
negara eropa yaitu, perancis. Meskipun sejarah sepeda itu masih perkiraan, tapi sejak di abad
ke-18 velocipede (alat transportasi roda
dua pada waktu itu) sudah mulai di pake untuk kehidupan sehari-hari di sana.
Dengan model yang masih primitif juga tanpa material dari besi, cara menggerakknnya pun masih dengan cara yang sangat sederhana.
Kita harus berterima kasih pada orang Jerman (Baron Karls
Drais von Sauerbronn), karena jasanya menyempurnakan velocipede di sekitar
tahun 1818.
Di tahun 1839, ada pandai besi yang berasal dari negara
Skotlandia (Kirkpatrick MacMillan), berjasa dengan merancang dan membuat pedal
khusus untuk sepeda.
Kembali ke negara Perancislah sepeda di upayakan kesempurnaannya, yaitu Ernest Michaux (tahun 1855) dengan membuatkan pemberat engkol, sehingga laju kecepatan sepeda akan menjadi lebih stabil.
Berikutnya, Pierre Lallement (asal Perancis) yang berjasa
pada tahun 1865, yaitu dengan menambahkan lingkaran besii di sekelilingnya(
sekarang dikenal dengan peleg atau velg). Dia juga yang memperkenalkan sepeda
denagn bentuk yang beda, yaitu ban belakang lebih besar dari ban depan.
Kemajuan demi kemajuan terlihat jelas sejak abad ke-18
sampai sekarang. Nah kemajuan semakin pesat saat teknologi pembuatan baja berlubang
(lubang tengahnya) sudah ditemukan, menyusul juga teknik penyambungan besi,
serta ditemukannya karet sebagai bahan utama untuk membuat ban.
Adapun pabrik sepeda pertama di dunia di dirikan di benua
eropa yaitu di Coventry, Inggris pada tahun 1885. Pendirinya adalah James
Starley. Sedangkan John Dunlop sudah berjasa denagn menemukan teknologi ban
angin pada tahun 1888 (ban dunlop).
Seiring
berkembangnya jaman, di temukan juga seperti rem, perubahan gigi yang bisa
diganti-ganti, setang yang bisa kita digerakkan, rantainya, dan masih banyak
lagi inofasi lainnya yang membuat sepeda punya daya tarik tersendiri. Bahkan
penggemarnya terkenal sangat fanatik.